by

Guinness Brighter Together 2023 : Padukan Seni Musik, Art Dan F&B

Mendekati penghujung tahun 2023 ini, Guinness memulai festival Brighter Together selama dua hari yang digelar di Dome Senayan Park (SPARK).

Kabarnya, di festival yang berlangsing selama dua hari ini, terbuka untuk publik yang ingin menikmati karya kolaboratif, sebut saja kerja bareng grup band Efek Rumah Kaca (ERK) dan Arafura Media Design, musisi FRAU dan seniman visual Restu Ratnaningtyas, White Shoes and The Couples Company dan Oele Pattiselano gitaris Jazz senior tanah air, hingga komunitas graffiti-based Takin More Risk dengan illustrator dan typographer yang menerjemahkan Brighter Together versi audiens.

Selain itu, ada juga Warpopski yang menyuguhkan menu eksperimental yang diinfused dengan Guinness, dan masih banyak lagi. Semua hanya ada di festival ini, melengkapi panggung musik Guinness yang diisi para musisi yang memiliki semangat Brighter Together seperti Goodnight Electric yang besarkan kelompok musiknya bersama teman-teman satu tongkrongan.

Adapun, nama-nama di atas adalah contoh bagaimana Guinness membawa semangat Brighter Together menjadi nyata.

Bayu Hanandhika, Marketing Manager Guinness Indonesia menuturkan semangat Brighter Together yang diinisiasi Guinness adalah ajakan untuk memulai, mencari, menemukan makna baru dari sebuah kebersamaan.

“Ada banyak ide di sekitar kita, tapi ada juga keraguan untuk memulainya. Kita bisa menjawab keraguan ini dengan bekerjasama menyatukan ide. Saat bersama sesimple nongkrong bareng, kita bisa bikin karya-karya seru bersama, saling menginspirasi dan terinspirasi,” jelaa Bayu Hanandhika diacara pembukaan Brighter Together saat ditemui di Dome Senayan Park Jakarta Jumat (27/10/2023).

Dia menambahkan, Guinness menyadari tantangan generasi sekarang untuk terus berinovasi membangun ide-idenya dalam mewujudkan karya.

“Guinness mengamati besarnya semangat teman-teman, baik individu maupun komunitas untuk membawa ide ke langkah selanjutnya, mencari teman yang punya ‘like-minded,’ berkembang, dan berinovasi. Komunitas bisa jadi ruang belajar untuk menepis keraguan, bekerja bersama menciptakan hal yang baru dan seru,” imbuhnya.

Di tengah persiapan festival Brighter Together, Guinness melakukan eksperimen sosial tentang keresahan generasi membangun ide-idenya. Melalui polling di media sosial, Guinness berhasil mengajak 1000 responden untuk berpartisipasi. Setiap jawaban yang diterima, ada perbedaan dan keragaman dari setiap karakter individu.

“Eksperimen sederhana yang kami lakukan membuktikan bahwa ada beragam ide di sekitar kita, ada banyak impian dan harapan, tapi terkendala oleh keraguan. Kami berharap siapapun yang datang ke Guinness Brighter Together akan terinspirasi, bahkan balik menginspirasi lebih banyak orang. Kami merasakan semangat yang luar biasa saat kita bekerjasama menyiapkan festival ini,” papar Bayu.

Perjalanan di festival Brighter Together dimulai dengan menjelajah lorong Guinness yang imersif. Pengunjung bisa mengetahui perjalanan merek dan produk Guinness sejak pertama kali diperkenalkan hingga menjadi Bir Stout No.1 di dunia, dan berbagai pencapaian besarnya di Indonesia.

Lebih dari itu, Di GUINNESS BREWERY EXPERIENCE, pengunjung akan mengenal lebih dekat proses dan bahan-bahan pembuatan Guinness dan merasakan langsung apa yang membuat Guinness berbeda dari bir lainnya.

Dari lorong imersif, pengunjung akan menemukan area panggung SMOOTH SESSION yang berada di dalam dome dengan ambiance visual sureal serta audio yang bisa membuat pengunjung betah berlama-lama. Di sini kita akan menikmati panggung musik kolaboratif apik seperti FRAU X Restu Ratnaningtyas, Rock N’ Roll Mafia X Goodnight Electric, Rub of Rub X DNL FX “The Paps”, dan White Shoes & The Couples Company X Oele Pattiselano.

Pada penampilan Efek Rumah Kaca X Arafura, pengunjung bisa menikmati eksplorasi visualisasi dari Arafura yang memproyeksikan makna di balik lagu-lagu yang ditulis ERK.

Panggung SMOOTH SESSION disulap jadi arena yang memberikan pengalaman visual melalui art mapping pada langit-langit kubah. Di sudut panggung ini, pengunjung akan menjumpai inovasi terbaru Guinness Draught yang menyajikan cara baru menikmati Guinness tidak lagi dari barel, tapi dengan alat Microdraught. Inovasi Guinness Microdraught beroperasi di suhu 4-6oC memastikan rasa smooth dan creamy Guinness yang nikmat dengan karakter roasted yang khas. Sempurna untuk menikmati kolaborasi musik di panggung SMOOTH SESSION.

Keseruan festival berlanjut di area luar ruang yang wajib dikunjungi:

GUINNESS BRIGHTER TOGETHER ART SHOWCASE.

Ada karya-karya dan ekspresi semangat kebersamaan yang diterjemahkan dalam aplikasi kreatif. Pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan teman-teman seniman yang ada di area ini yang akan menerjemahkan makna Brighter Together dalam cara yang kreatif! Nikmati karya Lawless Jakarta Garage, Swara Gembira X Philipponk, Ade Lukman, Burn the Flowers, Dalu Kusuma, Dhigelz, Grafis Huru Hara, Haorits, Reza Mustar, Ruth Marbun, hingga graffiti dari Takin More Risks.

GUINNESS FLAVOUR BY FIRE

Area showcase makanan, memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk menikmati sajian kuliner to the next level, serunya santapan inovatif bersama Guinness. Di area ini akan ada sesi kolaborasi yang menyajikan menu-menu eksperimental dan hanya bisa dinikmati di sini! Pastikan untuk mencoba menu-menu kreatif dari Dapur Bandha, Milli Bakehouse, Omah Jangan Diam, dan Warpopski.

PANGGUNG GUINNESS TIME

Boleh ditongkrongin karena akan diisi oleh musisi dan band yang punya cerita atau semangat Brighter Together. Ada sederet musisi dan band asik untuk dinikmati sore-malam hari seperti The Adams, Ali, Jason Ranti, Kelompok Penerbang Roket, The Panturas, Perunggu, Scaller, Seringai, The S.I.G.I.T, Stars and Rabbit, dan Swellow.
Semua area ini mewakili semangat Guinness mengangkat keragaman kategori musik, art, dan F&B yang berkembang sangat pesat dan terus berinovasi. Guinness Indonesia bekerjasama dengan kelompok dan individu untuk membuktikan bahwa dengan semangat kolaborasi dapat menghasilkan karya yang bermakna dan berkelanjutan. Kerjasama ini membangun makna baru dari kebersamaan dan kreatifitas yang tidak terduga.

“Ada hal penting di balik keberhasilan, yaitu kebersamaan yang menepis keraguan, memberi semangat yang menginspirasi, dan membuat orang lain terinspirasi,” tambah Bayu.

Sekedar informasi, Guinness mengajak publik dan konsumen berusia 21 tahun ke atas untuk menikmati momen seru secara bertanggungjawab serta berpartisipasi dalam kolaborasi tak terduga bersama. (FA)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed