by

Pertama di Indonesia, MIZORA Suguhkan Signature Product Cushion Cut Illusion Setting

Jelang Perayaan Hari Natal 2023 dan menyambut Tahun Baru 2024 yang bertepatan dengan libur sekolah. MIZORA Jewelry merek perhiasan Tanah Air yang mengutamakan quality, authenticity, trust, connections menggelar premium exhibition bertema “Aleva Wonderland” di Central Park Mall, Jakarta Barat mulai 25 Desember 2023 hingga 14 Januari 2024.

Rupanya, pameran ini digelar untuk memperkenalkan signature product cushion cut illusion setting pertama di Indonesia oleh MIZORA Jewelry, yaitu Aleva Collection, ke para pecinta perhiasan. Teknik cushion cut pada koleksi ini menciptakan ilusi optik yang memberikan tampilan ukuran berlian 2,5x lebih besar dari ukuran carrat asli.

“Kami bangga, karena tim ahli berpengalaman MIZORA Jewelry telah berhasil menciptakan dan mengembangkan teknik pemotongan berlian pertama di Indonesia yang dapat menciptakan tampilan perhiasan berlian yang memukau. Selain itu, melalui teknik cushion cut illusion, para wanita dapat menggunakan perhiasan berlian dengan ukuran carat 0.3 tetapi terlihat seperti 0.7 carat, sehingga memberikan nilai tambah melalui ilusi visual yang mengesankan,” ungkap Panya Kumara selaku CEO MIZORA Jewelry diacara bertema “Aleva Wonderland” saat ditemui di Central Park Mall, Jakarta Bara Selasa (26/12/2023).

Perhiasan berlian Aleva Collection menggunakan round diamond berkualitas tinggi dengan warna D – F dan clarity IF – VVS, yang dipadukan dengan emas putih berkadar 18K atau 75 persen.

Lebih dari itu, piringan cushion setting dari Aleva Collection yang diberi nama “Valenka” juga telah dipatenkan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI.

“Terinspirasi dari para penyuka perhiasan berlian yang selalu memiliki semangat untuk tampil cantik dan elegan, nama Aleva yang berarti ‘free spirit’ telah hadir sebagai signature collection kami. Para pecinta berlian dapat memilih berbagai model Aleva Collection mulai dari necklace, ring, pendant, earrings, bangle dan bracelet yang semua tampil cantik dan stylish,” jelas Panya.

“Salah satu fokus MIZORA Jewelry adalah kualitas dan keaslian atas semua produk yang kami jual. Untuk itu gerai kami memiliki mini lab yang dilengkapi dengan mesin untuk dapat menguji keaslian jenis batuan permata, mengukur kadar emas, hingga mesin yang dapat membersihkan perhiasan dengan gelombang ultrasonic. Selain itu, gerai kami juga dilengkapi dengan Mizora Café. Semua ini kami hadirkan untuk memberikan pengalaman terbaik kepada para pelanggan,” pungkasnya. (FA)